10 Kartu Grafis ( VGA Card ) Terbaik 2011
Bagi para maniak game online, kebutuhan
akan Graphic Card (VGA Card) tidak dapat disangkal merupakan sebuah
keharusan. VGA Card memegang peranan utama dalam bermain game. Dengan
kemampuan VGA Card berkualitas pada komputer akan memberikan kualitas grafik yang yang terbaik pula. meskipun harga untuk mendapatkan VGA card berkualitas tidaklah murah.
Terlepas dari masalah harga dari
tiap-tiap VGA card, berikut adalah 10 kartu grafis ( vga card ) terbaik
dipasaran pada tahun 2011:
10. Nvidia GeForce GTS 450
GeForce GTS 450 termasuk salah satu seri
dari tipe GTS terbaik dipasaran. Kendati berukuran kecil, namun
memiliki fitur dan kemampuan yang baik dalam menampilkan kualitas
grafis. Seri GTS 450 ini diyakini memiliki performa yang lebih baik
daripada seri 460.
9. AMD Radeon HD 5770
AMD Radeon HD 5770 memungkinkan pengguna
untuk menampilkan resolusi gambar dengan kualitas yang halus dengan
standar skala 1680×1050. Seri kartu grafis ini dinilai sebagai pilihan
yang tepat bagi para maniak game. Secara teknis tetap mengusung ciri
khas model dari AMD. AMD Radeon HD 5770 dilengkapi dengan teknologi
‘EyeFinity’ yang memiliki fitur pada ‘multi-screen scale’. Seri AMD ini
memiliki harga yang cukup bersaing dengan kemampuan dan fitur yang baik.
8. Nvidia GeForce GTX 470
Nvidia GeForce GTX 470 dinilai merupakan
penyempurnaan dari seri aslinya GF100 GPU. Seri GTX 470 dinilai oleh
perusahaan mereka sebagai salah satu tipe kartu grafis dengan teknologi
‘FermiCard’ dengan kemampuan resolusi pada skala 1680×1050. Kelemahan
pada Nvidia GeForce GTX 470 adalah pada suhu hardware nya yang cenderung
lebih panas dibandingkan dengan seri lainnya.
7. AMD Radeon HD 5850
AMD Radeon dinilai sebagai raja hardware
dalam urusan kartu grafis, disamping karena memiliki kualitas yang baik
juga harga yang bersaing. Kendati seri Radeon HD 5850 ini dinilai
sebagai ‘kelas dua’ diantara kartu grafis terbaik, namun seri ini
memberikan apresiasi tersendiri bagi para pecinta game yang
menggunakannya. AMD Radeon HD 5850 mungkin memiliki spesifikasi yang
dikurangi dari seri diatasnya atau bahkan sebelumnya. Namun tetap
memberikan performa yang maksimal untuk menampilkan kualitas gambar pada
game yang anda mainkan.
6. Nvidia GeForce GTX 460 1GB
Nvida GeForce GTX 460 dilengkapi dengan 7
multi processor dengan fitur shader dan CUDA yang akan memperhalus
efek-efek pada gambar. Sebagai tambahan, selain dengan memori 1 GB juga
memiliki 32 chip shader serta fitur ‘Fur SFU’ untuk memperbaiki problem
grafik yang patah-patah. Dengan kemampuan tersebut, Nvidia GeForce GTX
460 dapat menjadi pilihan yang tepat bagi para pecinta game dan game
online.
5. Nvidia GeForce GTX 550 Ti
Nvidia GeForce GTX 550 Ti merupakan
alternatif / pesaing dari Radeon HD 6790. Tipe GTX 550 Ti mampu
menampilkan resolusi standar 1680x1050px pada monitor 20-22 inch.
4. AMD Radeon HD 6850
AMD Radeon HD 6850 merupakah sebagai
salah satu dari generasi kartu grafis yang mendukung standar DirectX 11
generasi kedua. Meskipun terdapat beberapa tipe diatas AMD Radeon HD
6850 seperti HD 6870 dan XT GPU. Namun tipe ini sudah cukup untuk
memberikan semua fitur dan kemampuan yang anda butuhkan untuk keperluan
bermain game anda. Bila anda memiliki anggaran yang lebih dapat mencoba
seri HD 6870 diatasnya.
3. Nvidia GeForce GTX 560 Ti
Nvidia GeForce GTX 560 Ti memiliki
kemampuan yang powerful dalam menampilkan gambar, merupakan pilihan yang
ideal bagi kebutuhan gamer disamping harga yang lebih murah
dibandingkan dengan tipe lain yang kualitas yang sekelas dengannya.
Nvidia GeForce GTX 560 Ti memiliki kemampuan menampilkan gambar yang
jernih.
2. AMD Radeon HD 6950
Banyak para gamer online yang memiliki
penilaian tersendiri terhadap kartu grafis Radeon sebagai ahlinya untuk
keperluan game. AMD Radeon HD 6950 memiliki kemampuan untuk menampilkan
resolusi tinggi hingga 1080p sehingga processor HD 6950 sanggup
menampilkan grafik dengan kualitas tinggi.
1. Nvidia GeForce GTX 580
Nvidia GeForce GTX 580 merupakan seri
kartu grafis tercepat keluaran penghujung tahun 2011. Meskipun tipe ini
hanya memiliki 1 GPU namun memiliki performa yang cepat dengan 512
CUDA. Selain merupakan pilihan yang tepat bagi pecinta game-game High
definition, juga sangat cepat digunakan untuk kebutuhan render dalam 3D.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
berkomentarlah dengan sopan jika tidak punya blog/ website silahkan pakai :
name/ URL > lalu isi URL-nya dengan akun yang anda miliki.
terimakasih atas kerja samanya