Jumat, 31 Agustus 2012

Jet Sky Dapat Melayang Di Atas Air 'FlyBoard'



Jet pack yang dibuat oleh Franky Inovatif Zapata yang dapat memungkinkan Anda untuk terbang seperti Iron Man dan berenang seperti lumba-lumba. Ini adalah fitur utama yang memisahkan Flyboard Zapata dari Jetlev. cara kerja dari jet pack sendiri dengan cara menyedot air laut melalui selang besar pada jet pack dan mengeluarkan kembali dengan kekuatan besar. jet pack ini sendiri dapat mendorong pengguna lebih dari 30 kaki ke udara.
jet pack ini dijual dengan harga 4900 euro.






   Sumber :

Kamis, 30 Agustus 2012

7 Lift Aneh Yang Mempesona

Perkembangan teknologi pada masa sekarang telah mengalami perkembangan yang pesat, banyak karya - karya yang telah dihasilkan. Karya yang semakin canggih yang mempermudah dalam setiap aktivitas. Berikut sepenggal informasi menarik tentang 7 Lift Aneh Yang Mempesona.

1.
 Lift Aneh Yang Mempesona.bilogizma.blogspot.com

Gerbang ini adalah objek wisata terkenal di Misouri, dan ribuan turis mengunjunginya tiap bulan. Gerbang ini memiliki 5 kompartmen berbentuk telur yang akan mengangkat pengunjung sampai ke atasnya dalam waktu 4 menit. Temukan informasi unik lainnya hanyadi : Klik > Kumpulan 7 Informasi Unik Dan Menarik

2.
 Lift Aneh Yang Mempesona.bilogizma.blogspot.com

Lift ini dibangun tahun 1902 dan ditenagai oleh tenaga uap. Aye baru tahu ada lift di tengah kota kaya gini  pake tenaga uap lagi


3.
 Lift Aneh Yang Mempesona.bilogizma.blogspot.com

Lift keempat ini terletak di Salvador dan setiap pengunjung diharuskan membayar 0,05 dollar untuk menaiki lift ini. Ini adalah salah satu lift paling sibuk di dunia, tercatat bahwa 30,000 orang menggunakan lift ini setiap hari.

4.
 Lift Aneh Yang Mempesona.bilogizma.blogspot.com

Lift ini berada 326 meter tingginya dan penduduk lokal mengklaim bahwa lift ini adalah yang terberat dan tertinggi di dunia. Lift ini terletak di Zhangjiajie, China dan terletak di samping bukit Zhangjiajie.
5.
Lift Louvre merupakan salah satu lift yang menakjubkan di dunia. Dengan satu tombol 'push', lift ini akan bergerak naik maupun turun. Lift ini terdapat di dalam museum Louvre, Paris dan menjadi daya tarik tersendiri dari museum ini.

6.
Tower menara Eiffel memiliki dua lift di masing masing kakinya, tapi hanya tiga dari dua lift tersebut yang dapat dipakai untuk umum. Membangun lift pada Tower Eiffel adalah cukup sulit karena struktur bangunannya yang melengkung dan kompleks.


7.
 Lift Aneh Yang Mempesona.bilogizma.blogspot.com

Luxor Hotel memiliki sebuah lift yang keren. Lift tersebut memiliki sudut kemiringan 39 derajat dan dipasang di sisi piramid yang miring.
  source

Selasa, 28 Agustus 2012

Inilah Software Untuk Memperbaiki Kualitas Foto Handphone

  Semenjak handphone sudah mendukung kamera, sekarang orang udah jarang yang membeli foto digital. Mereka cenderung lebih memilih foto-fotoan pakai hape, karena kepraktisanya. Namun karena rata-rata resolusi kamera di hape rendah, menyebabkan gambar yang diambil jelek kualitasnya. 

Ada banyak cara, tapi disini saya punya cara yang lebih mudah yaitu dengan menggunkan software Mobile Photo Echancer, kelebihanya adalah aplikasi ini gratis dan prosesnya otomatis. Jadi anda hanya perlu membuka gambar dan biarkan aplikasi ini bekerja untuk anda, simple kan. Dibawah ini ada beberapa screen shoot dari proses kerja aplikasi Mobile Photo Echancer.





Bagi anda yang ingin mendownload Mobile Photo Echancer silahkan kliklink di bawah ini...

Senin, 27 Agustus 2012

Foto-foto Mustahil Seolah Diambil Dari Dalam Tanah

  • detail berita



Sabtu, 25 Agustus 2012

7 Tujuan Wisata Mistis yang Terkenal di Dunia

Wisata tidak selalu identik dengan keindahan alam, tetapi juga ada beberapa destinasi wisata yang beraura mistis yang bisa kita kunjungi. Menakutkan? Tentu dengan niat wisata, kita bisa sedikit mengabaikan nuansa mistis tersebut dengan berbagai hal. 

Dan berikut ini 7 destinasi wisata mistis di dunia yang bisa menjadi pilihan wisata Anda.


1. Poienari Castle, Rumania 
Ternyata rumah hantu penghisap darah, drakula tidak hanya ada dalam cerita atau film horor saja. Di Rumania, rumah angker tersebut ternyata benar - benar ada. Namanya adalah Poienari Castle, bangunan megah yang sudah terlihat kemistisannya jika dilihat dari luar. 
Banyak yang bilang bahwa Poienari Castle lebih horor dari rumah drakula pada film horor. Dibutuhkan perjuangan ekstra untuk bisa sampai di rumah drakula ini. 

Anda harus menapaki 1.500 anak tangga untuk bisa masuk ke dalamnya. Bangunan ini sukses membuat begitu banyak orang yang ingin mencoba menguji nyalinya dan pulang dengan rasa takut.


2. Tana Toraja, Indonesia
Destinasi mistis yang satu ini pasti sudah banyak yang tahu. Lokasinya berada di Indonesia, tepatnya di Tana Toraja, sebuah kabupaten di Sulawesi Selatan, 300 km dari Kota Makassar. Pemandangan alamnya memang indah, tapi di balik itu ada aura mistis yang sangat kental menyelimuti kawasan ini.
Di sini terdapat pemakaman yang terbilang agak aneh. Jika biasanya jasad dikubur di dalam tanah, tapi hal tersebut tidak berlaku di Tana Toraja. Di sini, jenazah di simpan di dalam peti yang kemudian diletakkan pada sebuah gunung batu granit.

Jika memiliki kesempatan untuk berkunjung ke Tana Toraja, datanglah saat prosesi upacara kematian sedang berlangsung. 

Ada yang aneh saat kegiatan tersebut berlangsung, mayat yang akan dibawa ke tempat pemakaman tidak diusung, tapi berjalan sendiri. Ya, itulah kenapa Tana Toraja juga mendapatkan sebutan sebagai 'Negeri Orang Mati yang Hidup'.


3. Poveglia, Italia
Selain kebudayaannya, ternyata Italia juga memiliki destinasi yang penuh dengan aura mistis. Adalah Poveglia, sebuah pulau yang berada di utara Italia. Awalnya, pulau ini difungsikan sebagai tempat untuk mengkarantina penderita penyakit lepra. Kemudian, pada tahun 1922 dibangun sebuah rumah sakit jiwa di pulau ini.
Entah terlalu depresi, banyak penderita penyakit jiwa terjun dari menara gedung yang cukup tinggi. Mereka kemudia tewas satu per satu. Mayat mereka kemudian dibiarkan begitu saja hingga membusuk dan menyisakan tulang belulang. Hingga saat ini, jumlahnya mencapai 160.000 jenazah yang ada di pulau kecil tersebut. 


4. Leap Castle Oubliette, Irlandia
Di Irlandia, terdapat sebuah benteng di Kota Offaly, 6.500 km sebelah utara Kota Roscrea. Namanya Leap Castle Oubliette, ini adalah sebuah benteng yang dibangun pada tahun 1250. Pada tahun 1659, keluarga yang terkenal angkuh dan jahat, Darby Family berhasil mengambil alih benteng tersebut.
Mereka sering menyandera dan mengeksekusi mati rakyat yang bersalah di dalam benteng ini. Terbukti dari adanya sebuah ruang bawah tanah yang berfungsi sebagai ruang tahanan. Di sana ditemukan tulang belulang yang sudah membusuk.

Hal tersebut membuat banyak orang penasaran dan ingin melihat langsung ke dalam benteng ini. Beberapa wisatawan mengaku bertemu dengan sesosok mahluk kecil yang bungkuk berwarna hijau disertai dengan bau mayat dan belerang.


5. Chateau de Machecoul, Prancis
Negara Menara Eiffel, Prancis juga punya destinasi mistis, yaitu Chateau de Machecoul di Pays de la Loire. Ini adalah rumah miliki Gilles de Rais ( 1404 - 1440 ). Ia adalah seorang ksatria yang juga dikenal sebagai pembunuh berantai anak-anak pada tahun 1434 hingga 1435.
Dalam jangka waktu satu tahun tersebut, ia membunuh banyak sekali anak-anak. Pembunuhan biasanya dilakukan di rumahnya sendiri, setelah sebelumnya si korban diperkosa terlebih dahulu.

Atas tingkahnya yang biadab tersebut, akhirnya Gilles dihukum mati dengan cara digantung di rumahnya sendiri.


6. Katakombe, Italia
Bangsa Italia memiliki cara pemakaman yang tidak biasa, yaitu dengan cara mengkremasikan diri dan membungkus jenazah menjadi mumi. Pemakaman ini diberi nama Katakombe, letaknya di Palermo, Sisilia, sebelah selatan Italia.
Jenazahnya disemayamkan di atas rak keramik dan didirikan seperti wujud manusia hidup. Beberapa mayat sebelumnya diberikan balsem dan cairan cuka agar lebih awet. Tidak sedikit mayat di sini yang hanya ditutup oleh kaca.

Tempat ini sebelumnya pernah ditutup pada tahun 1880. Namun karena banyaknya wisatawan yang terus berdatangan, Katakombe dibuka kembali pada tahun 1902 hingga saat ini.

7. Aokigahara, Jepang
Siapa sangka, di balik keindahan hutan dan gua di Gunung Fujiyama ternyata tersimpan tempat yang horor. Di kaki gunung tertinggi di Jepang ini ternyata terdapat sebuah lokasi tempat bunuh diri. Banyak sekali tulang belulang berserakan di lokasi yang dikenal dengan nama Aokigahara ini.
Entah kenapa tempat ini seakan menjadi favorit masyarakat Jepang untuk bunuh diri. Melihat angka bunuh diri di Aokigohara yang sangat tinggi, akhirnya tempat ini dijaga ketat. Saat ini Aokigahara hanya menjadi tempat wisata saja.



Gadget Daur Ulang Terunik Di Dunia

 Plastik bekas, kardus, gabus atau bahan-bahan lain yang banyak dianggap orang sebagai sampah, ternyata bisa diolah kembali menjadi barang-barang elektronik yang ramah lingkungan. Ini dia delapan inovasi gadget yang terbuat dari sampah daur ulang :


Samsung Blue Earth Phone
Perusahaan elektronik asal Korea Selatan ini sempat merilis ponsel touchscreen yang ramah lingkungan. Casing ponsel terbuat dari botol plastik bekas dan kotak pembungkusnya memakai tinta dari kedelai. Meskipun terbuat dari bahan daur ulang, jangan anggap remeh teknologinya. Blue Earth Phone memiliki kamera 3,2 Megapiksel,pemutar musik dan video, Bluetooth, 3G dan slot microSDHC.


Stylish Headphones 
Headphone keluaran Brit Ashcroft ini membuktikan bahwa bahan daur ulang juga bisa tampil mewah dan elegan. Bagian headband yang menghubungkan speaker headphone kiri dan kanan terbuat dari kayu gitar akustik yang sudah tak terpakai. Beberapa elemen dari headphone ini juga terbuat dari aluminum dan kulit pakaian bekas para musisi.


Centon DataStick Green
USB drive dengan kapasitas 2GB dan 4GB ini terbuat dari 100% material yang ramahlingkungan. Material pembungkus komponennya terbuat dari aluminum dan plastik daur ulang. 


Timeless USB Watch
Design-Brother menciptakan 'Timeless Watch', sebuah jam tangan yang terbuat dari komponen-komponen komputer bekas. Menariknya lagi, jam ini juga bisa berfungsi sebagaiUSB dan mengisi ulang baterai jam saat dicolokkan ke slot komputer.


Corky the Kinetic Mouse
Siapa sangka b dengan motif unik seperti batu marmer ini dibuat dari bahan daur ulang? Bagian luar mouse terbuat dari gabus bekas dan elemen plastik


Asus Bamboo Ecobook Computer
Casing laptop dengan desain klasik ini terbuat dari plastik daur ulang, dan bagian pinggirnya terbuat dari kardus. 


Sprout Eco Friendly Watch
Kemasan pembungkus dan pengait jam tangan ini terbuat dari pati jagung yang mudah terurai secara alami. Jarum penunjuk waktu dibuat dari batang bambu serta talinya dari katun organik. Sementara baterainya terbuat dari bahan bebas merkuri.



Selasa, 21 Agustus 2012

Ubah Asap Rokok Jadi Oksigen, Maul-Afdi Siswa Terbaik Dunia


Ubah asap rokok jadi oksigen, Maul-Afdi siswa terbaik dunia
Dua siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 3 Semarang menciptakan alat pengubah asap rokok menjadi oksigen yang memenangi International Exhibition for Young Inventors (IEIY) 2012 di Bangkok, Thailand.

"Alat itu kami namakan 'T-Box Application to Reduce the Danger Impact of CO dan CO2 in Smoking Room'," kata Hermawan Maulana, salah satu siswa SMA Negeri 3 Semarang pemenang IEIY 2012 saat ditemui di Semarang, Rabu.

Didampingi Zihramma Afdi, rekannya satu tim, Hermawan mengatakan bahwa mereka memiliki ide membuat alat untuk memfilter karbon dioksida (CO2) menjadi oksigen itu diawali kegelisahannya melihat para perokok yang kian banyak.

Putra pasangan Suwaji dan Setijawati Noegraheni itu mengungkapkan, sekarang sudah banyak disediakan ruang untuk merokok (smoking room). Namun, tidak banyak dimanfaatkan karena ruangan akan menjadi penuh asap.

Dengan alat tersebut, asap rokok yang mengandung CO2 akan diurai menjadi oksigen, kemudian oksigen dialirkan kembali ke "smoking room" sehingga fasilitas itu bisa dimanfaatkan secara maksimal oleh perokok.

"Minimal, perokok 'betah' di 'smoking room' dan tak merokok sembarangan sehingga tidak mengganggu orang lain. Kami ciptakan ini karena belum mampu mengurangi jumlah perokok," kata remaja kelahiran Pekanbaru, 24 Mei 1996 itu.

Berkaitan dengan cara kerja alat itu, giliran Afdi yang menjelaskan bahwa alat yang semula dinamai "Carbofil Application" itu bekerja menghisap asap rokok masuk ke dalam mesin yang sudah dirangkai komponen.

"Di dalam alat ini, asap rokok akan diurai menjadi oksigen kemudian dialirkan kembali. Selain oksigen, filterisasi juga meninggalkan karbon. Namun, karbonnya berbentuk padat yang bisa dimanfaatkan kembali," katanya dikutip antara.

Afdi mengakui bahwa mereka sempat tidak percaya diri tatkala alat itu diadu dengan hasil penemuan siswa dari berbagai negara, apalagi mereka ditempatkan di stan yang letaknya berdampingan dengan siswa dari Jepang.

Namun, kata putra pasangan Abdul Hafid dan Ninik Budi yang lahir di Grobogan, 17 Februari 1995 itu, alat ciptaan mereka ternyata mampu mengalahkan penemuan-penemuan dari siswa berbagai negara di ajang tersebut.

Kepala SMA Negeri 3 Semarang Hari Waluyo mengaku bangga dengan prestasi siswanya dalam ajang yang berlangsung di Bangkok pada tanggal 28 Juni-1 Juli 2012 dan mampu mengalahkan peserta dari berbagai negara.

"Mereka berhasil mengalahkan pesaingnya dari China, Malaysia, Singapura, Thailand, Vietnam, Filipina, Taiwan, dan Jepang. Kedua siswa ini duduk di kelas XI IPA, mereka bisa menjadi teladan adik-adik kelasnya," katanya.
 source

Minggu, 19 Agustus 2012

Software untuk mengembalikan data yang telah dihapus dan terformat

Data adalah salah satu dari harta kita yang sangat berharga. Saat sekarang ini data biasanya akan disimpan dalam bentuk file didalam sebuah computer. Data tersebut tetap akan diperlukan dan bahkan saling berhubungan antara data yang satu dengan data yang lainnya. Termasuk juga data tentang gambar, foto, lagu dan film, semua itu akan dikeluarkan atau ditampilkan lagi saat diperlukan.

 Data adalah salah satu dari harta kita yang sangat berharga. Saat sekarang ini data biasanya akan disimpan dalam bentuk file didalam sebuah computer. Data tersebut tetap akan diperlukan dan bahkan saling berhubungan antara data yang satu dengan data yang lainnya. Termasuk juga data tentang gambar, foto, lagu dan film, semua itu akan dikeluarkan atau ditampilkan lagi saat diperlukan.
 Begitu pentingnya data tersebut, sehingga sangat disarankan untuk selalu membackup data. Manakala terjadi suatu masalah, data hilang atau komputernya rusak dan lainsebagainya, data cadangan masih tetap tersimpan dengan rapi. Namun andaikata belum sempat melakukan backup data dan data anda hilang karena terhapus atau tak sengaja menekan tombol delete, atau bisa juga karena terformat, jangan patah arang dulu (jangan putus asa). Jika terjadi hal yang demikian, maka yang pertama harus anda lakukan adalah JANGAN PANIK dan tetap tenang. Selanjutnya, harddisk atau media lain yang digunakan untuk menyimpan data tersebut jangan dipergunakan terlebih dahulu (termasuk format ulang dan menyimpan file lain). Setelah itu gunakan computer lain untuk mengembalikan data yang ada pada harddisk tersebut apabila seluruh harddisk terformat dengan menggunakan software recovery data misalnya getdataback. GEtdataback ini ada dua macam yaitu getdataback for FAT dan getdataback for ntfs, silahkan pilih sesuai dengan file system dari harddisk tersebut. Jika data yang hilang hanya berada pada partisi lain pada sebuah computer maka bisa direcovery menggunakan computer tersebut.
mengembalikan data yang terformat

Untuk mendapatkan software getdataback, silahkan kunjungi link download dibawah ini :

Download getdataback for ntfs 
Download getdataback for FAT 

Misteri Pecahnya Batu Hajar Aswad Di Ka’bah

[imagetag]   Misteri Pecahnya Hajar Aswad Di Ka’bah, Hajar Aswad atau batu hitam merupakan satu situs suci bahkan sebelum masuknya Islam. Namun, terdapat satu misteri dibalik kesucian batu hitam yakni pecahnya batu menjadi delapan batu kecil.
Profesor Umm Al-Qura University, Ahmad Moraei mengatakan tidak ada yang tersisa dari batu hitam kecuali fragmen kecil. Batu hitam saat ini bukanlah batu utuh ketika Nabi Ibrahim membangun kabah. "Kejadian alam dan ulah manusia turut andil dalam pecahnya batu hitam," papar dia seperti dikutip alarabiya.net, Kamis (16/8).
Sejarah mencatat Bani Qarmati menyerang dan merampok Kabah. Mereka mencuri batu selama 22 tahun pada tahun 317 Hijiriah. Beberapa fargmen dikembalikan ke tempat asalnya, tapi pecahan lain masih hilang. "Kelompok yang dipimpin Ahmad Al-Qarmati datang ke Masjidil Haram, dan mereka menyerbu Kabah. Mereka bunuh lebih dari 70 ribu orang," ungkap Moraei.
Saat itu, lanjut dia, Al-Qamarati mengatakan Allah yang Maha Kuasa memberi kehidupan kepada setiap orang, Lalu, ia ambil batu hitam guna dibawa ke kota Ahsa selama 12 tahun.
Cerita lainnya, batu hitam itu berasal dari surga yang dibawa oleh malaikat JIbril untuk diberikan kepada Nabi Ibrahim yang kala itu tengah mencari tanda bagi jamaah saat mengelilingi Kabah. Hingga saat ini, batu itu masih berada pada posisi 1.1 meter di atas tanah Masjidil Haram.
"Jamaah yang mengelilingi Kabah berebut kesempatan mencium batu hitam. Namun, dengan jumlah jamaah yang demikian besar kesempatan untuk mencium sangat kecil sehingga mereka yang tidak berhasil cukup melafazkan Allah Maha Besar," ungkap Penasihat Urusan Masjid Nabawi Mohammed Al-Assaf.
SUMBER

Kamis, 16 Agustus 2012

10 Konsep Ponsel 'Gila' Di Masa Depan

  • detail berita