Sabar Sedang Mencari...
Senin, 02 Juli 2012

10 Kantor Perusahaan Teknologi Paling Keren

22.47
serba unik- Beberapa perusahaan besar di bidang teknologi seperti Twitter, Google atau Blizzard dikenal suka memanjakan karyawan dengan desain kantor yang menawan. Tidak seperti kantor pada umumnya.
Malah desainnya mirip dengan ruang rekreasi dengan warna warna mencolok. Barangkali untuk membuat karyawan nyaman dan lebih produktif dalam pekerjaannya.
Berikut beberapa kantor vendor teknologi yang terlihat keren.
Twitter
Sebagai situs mikroblogging yang engah tnaik daun, Twitter punya cara tersendiri untuk memanjakan pegawai. Antara lain dengan desain kantor yang rileks dan menyenangkan. Tengok saja suasana kantor Twitter yang berlokasi di San Francisco California ini.
Pernak-pernik Twitter terasa di mana-mana. Lambang burung dalam berbagai bentuk menghiasi sebagian ruangan di kantor Twitter. Ruang kerjanya pun tampak santai dihiasi dengan tanaman.
Blizzard
Suasana cozy langsung terasa di kantor milik Blizzard di Irvine, California ini. Di sinilah para kreator game tenar semacam WarCraft, StarCraft, dan Diablo bekerja. Suasana yang menyenangkan tentu diperlukan agar game edisi selanjutnya makin hebat.
Ini adalah salah satu ruang meeting di kantor Blizzard. Tampak pemandangan luar kantor yang menghijau. Para karyawan pun bisa menyegarkan diri di luar ruangan jika penat bekerja.
Groupon
Groupon yang didirikan tahun 2008 menawarkan berbagai jenis diskon. Website ini pun cepat populer dan menuai pendapatan besar. Untuk menjaga karyawan tetap betah, mereka memberi fasilitas kantor yang fun. Seperti tampak di foto di atas.
Para karyawan dapat mengenakan pakaian kerja kesukaannya asalkan masih dalam taraf kepantasan. Tampak dalam foto para pegawai Groupon bekerja dengan serius tapi santai.
Dropbox
Dropbox saat ini menjadi salah satu start up paling sukses. Perusahaan yang dikenal dengan layanan cloud storage ini didirikan pada tahun 2007. Mereka punya kantor dengan desain layaknya rumah sendiri.
Bahkan di ruang kerja Dropbox pun juga disediakan fasilitas untuk rileks. Seperti misalnya meja pingpong yang sedang dipakai ini. Tampak di latar belakang karyawan yang lain sibuk bekerja.
Google
Kantor Google dikenal selalu mengedepankan suasana yang fun. Penuh dengan warna-warni cerah dan desain tidak lazim. Seperti tampak dalam foto di atas. Sangat menarik bukan?
Di sini, karyawan Google dapat bersantai. Antara lain dengan mengadu kebolehan skill masing-masing di meja billiard. Jadi tidak perlu repot-repot pergi ke tempat persewaan biliard.
Autodesk
Autodesk memproduksi berbagai macam software arsitektur, manufaktur ataupun konstruksi. Meski produk mereka berkesan 'serius', ternyata kantor mereka kebalikannya. Lihat saja foto di atas.
Tampak beberapa pegawai ngobrol di ruang meeting dengan suasana santai. Di luar ruangan tersebut, tersedia meja dan kursi nan luas untuk beristirahat sekadar melepas lelah.
Skype
Kantor Skype di kota London ini memancarkan suasana nan nyaman. Penuh dengan warna-warna mencolok dan perabotan seperti di rumah sendiri. Tampaknya, para karyawan tidak akan merasa sedang bekerja di sana.
Sofa-sofa berukuran besar tampak di salah satu sudut ruangan kantor Skype. Vendor yang belum lama ini diakuisisi oleh Microsoft itu tampaknya tahu cara menyenangkan para karyawan.
Mozilla
Kantor Mozilla tidak kalah cozy dari kantor perusahaan teknologi yang lain. Perusahaan yang dikenal dengan browser Firefox-nya ini juga menyediakan ruang kantor yang asyik sebagai tempat para teknisinya mengembangkan browser canggih.
Beginilah gaya beberapa pegawai Mozilla ketika sedang bekerja. Mereka disediakan meja kerja yang cukup luas dan tentu saja komputer dengan spesifikasi handal.
Adobe
Adobe baru saja mendirikan sebuah kantor baru di Waltham, Massachusetts. Perusahaan yang dikenal dengan produk Photoshop tersebut sengaja mendesain kantor non formal. Seperti terlihat di atas.
Beginilah suasana salah satu ruang kerja di kantor Adobe. Memeprlihatkan kesan serius tapi tetap santai.
Facebook
Facebook baru saja menempati kantor baru di California, Amerika Serikat. Desain kantor ini banyak dibuat berdasarkan saran para pegawainya. Hasilnya adalah ruangan kantor yang tidak membosankan, malah bikin betah penghuninya.
Terlihat dua orang karyawan Facebook sedang asyik berbagi ide. Di latar belakang, tampak pemandangan alam luar yang asri.
(mindtalk)
                                           posted:http://www.unic29.com

2 komentar:

berkomentarlah dengan sopan jika tidak punya blog/ website silahkan pakai :

name/ URL > lalu isi URL-nya dengan akun yang anda miliki.

terimakasih atas kerja samanya